Matapantura.id – Telah terjadi kebakaran palet dan satu unit mini bus di PT Sinar Fajar Mandiri yang berlokasi di kawasan pergudangan hero, Jalan Raya Salembaran Jaya, Desa Salembaran Jaya, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, pada Jumat (15/12/2023) sekira pukul 03.56 WIB.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan berdasarkan laporan Pusdalops, bahwa api diduga berasal dari tungku pembakaran sampah, sehingga merambat dan membakar tumpukan palet yang berada di sekitarnya.
“Adanya laporan yang diterima BPBD Kabupaten Tangerang, langsung menerjunkan personil pos damkar Kosambi,” katanya.
Lanjutnya, Ujat juga menuturkan, selain tumpukan palet, satu unit mini bus juga ikut terbakar karena diparkir di area tersebut.
“Beruntung tidak ada perambatan api ke gedung pabrik. Tidak ada laporan korban jiwa maupun luka-luka dalam peristiwa kebakaran tersebut, sedangkan taksiran kerugian belum dapat diketahui,” tuturnya.
(Bandi Badut)