Matapantura.id, Tangerang – Warga Kecamatan Sukadiri dan para pengendara mengeluhkan jalan raya Cirarab yang retak dan berlubang, tepatnya di depan Kantor Desa Sukadiri, Kecamatan Sukadiri, Kabupaten Tangerang.
Seorang warga yang identitasnya tidak disebutkan, dirinya sangat inginkan pihak pemerintah dan dinas terkait meninjau langsung ke lokasi jalan rusak tersebut.
“Ya kami hanya ingin jalan tersebut bagus dan tidak berlubang, itu parah banget. Karena kebanyakan para pengendara yang melintas juga mengambil ke bagian yang bagus, sedangkan untuk bagian tengah itu rusak dan berlubang hampir semuanya,” kata warga, Sabtu (27/5/2023).
Lanjutnya, ia juga menuturkan bahwa keadaan dan kondisi jalan raya tersebut di depan Kantor Desa Sukadiri, tetapi hingga saat ini belum diperbaiki.
“Setidaknya kalau belum ada pihak pemerintah atau Dinas terkait bicara lah dan ajukan, saya rasa hanya perlu adanya komunikasi saja dari pihak Desa, Kecamatan dan Dinas. Karena kita semua pasti melihat lah kerusakan jalan raya tersebut, antisipasi terjadi kecelakaan lalu lintas,” tuturnya.
“Saya yakin semuanya mengetahui rusaknya jalan raya tersebut, entah siapa yang salah. Marilah jangan kita abaikan apabila ada sesuatu yang harus diperbaiki, demi keselamatan orang banyak dan majunya wilayah Kecamatan Sukadiri. Semoga keluhan warga dan para pengendara mengenai jalan rusak itu segera ditanggapi dan perbaiki,” sambungnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sukadiri Salim mengungkapkan memang jalan tersebut sudah rusak parah, sehingga banyak warga dan para pengendara yang melintas tersebut mengeluh.
“Saya hanya mengimbau kepada para pengendara jalur jalan raya Cirarab depan Kantor Desa Sukadiri harus perlahan-lahan, jangan kebut-kebutan, karena kesempatan itu penting,” imbaunya.
“Dan kepada pihak Pemerintah Kabupaten Tangerang yaitu DBMSDA semoga bisa terealisasikan serta membantu warga dan para pengendara yang inginkan jalan raya tersebut bagus, dengan tujuan keselamatan dan keamanan dalam berkendara,” tukasnya, saat dihubungi melalui WhatsApp, Sabtu (27/5/2023).
Di tempat yang berbeda, Camat Sukadiri Ahmad Hapid menerangkan pihaknya sudah mengajukan ke pihak dinas terkait, dan sudah meninjau ke lokasi jalan raya tersebut.
“Betul kang beberapa waktu lalu sudah di survei DBMSDA Kabupaten Tangerang, mudah mudahan ABT ini,” jelas Camat Sukadiri Ahmad Hapid kepada Matapantura.id.
(Bandi Badut)