Matapantura.id, Tangerang – Haul merupakan tradisi peringatan kematian seseorang yang diadakan setahun sekali. Tujuan dari pada haul tersebut yaitu mendoakan ahli kubur, agar semua amal ibadah yang dilakukannya diterima Allah SWT, serta mengenang keteladanan semasa hidup dari tokoh yang diperingati tersebut.

Sementara itu, Pondok Pesantren (Ponpes) Al – Istiqlaliyyah menggelar acara ‘Haul Akbar’ guru mulia Cilongok yaitu Abuya K.H Dimyati dan Abuya K.H Uci Turtusi.

Dalam acara Haul Akbar tersebut berlangsung di Kampung Cilongok, Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu malam Minggu (29/4/2023) atau 9 Syawal 1444 Hijriyah Ba’da Isya hingga selesai.

Di lokasi Haul Akbar, Aris Sunaryo salah satu jamaah sekaligus ketua rombongan dari Galeri Santri (GS) yang berada di lokasi mengatakan, bahwa dirinya bersama seluruh rekan-rekan sengaja datang untuk hadir di acara Haul Akbar tersebut.

“Alhamdulillah, kita semua masih diberikan panjang umur, sehat jasmani dan rohani sehingga masih bisa menghadiri acara haul akbar guru mulia Cilongok Abuya K.H Dimyati dan Abuya K.H Uci Turtusi,” kata Aris Sunaryo kepada Matapantura.id, Sabtu (29/4).

Lanjutnya, Aris Sunaryo juga menuturkan sebuah kebahagiaan yang sangat luar biasa, dirinya bersama rombongan Galeri Santri (GD) bisa hadir dan berdoa bersama untuk guru mulia Cilongok Abuya K.H Dimyati dan Abuya K.H Uci Turtusi.

“Subhanallah, inilah momentum yang kami tunggu-tunggu untuk selalu bersama guru, walaupun sang guru sudah tiada dalam penglihatan mata terbuka. Namun dalam hati kami semua tetap ada dan pesan-pesannya selalu di ingat serta di laksanakan,” tuturnya.

Aris Sunaryo menambahkan, dirinya beserta rombongan Galeri Santri (GS) sudah membuat rencana untuk bersama-sama hadir di acara haul akbar tersebut.

“Jadi sudah kami rundingkan sebelumnya untuk hadir pada acara haul akbar ini, selain itu banyak juga masyarakat dari Kabupaten Tangerang maupun luar Tangerang, bahkan jamaah dari berbagai daerah pun hadir,” ujarnya.

Selain itu, Aris Sunaryo juga menerangkan dirinya bersama rombongan Galeri Santri (GS) menempuh jarak yang lumayan, tetapi hal itu tak membuat mundur dan malas untuk hadir di acara haul akbar.

Haul
Jutaan jamaah hadiri acara Haul Akbar Sang Guru Cilongok Abuya K.H Dimyati dan Abuya K.H Uci Turtusi.

“Ya lumayan jauh, tetapi kami semua ingin mendoakan sang guru Cilongok dan sudah pastinya kamu semua berharap diakui sebagai muridnya beliau,” terangnya.

“Semoga Allah SWT selalu menjaga keimanan kita agar lebih meningkatkan kualitas ketaqwaan, acara malam ini penuh khidmat dan haru, khusu, lancar dan damai,” imbuhnya.

(Bandi Badut)