Matapantura.id, Tangerang – Beberapa Minggu lalu (1/10/2023), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 5 Kabupaten Tangerang menggelar kegiatan pelantikan anggota baru Palang Merah Remaja (PMR).
Kegiatan pelantikan anggota baru PMR tersebut digelar di lapangan Serba Guna SMKN 5 Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten, pada Minggu (1/10/2023), mulai pukul 07.00 hingga 16.00 WIB.
Dalam rangkaian acara upacara itu diawali dengan pembukaan dan bertindak sebagai pembina oleh Wakil Kepala SMKN 5 Kabupaten Tangerang bidang kesiswaan yaitu Mustopa S.Pd.
Dalam sambutannya, Mustopa S.Pd selaku pembina upacara menyampaikan bahwa PMR menjadi salah satu wadah untuk menanamkan jiwa sosial dan kemanusiaan.
“PMR menjadi wadah untuk menanamkan jiwa sosial dan kemanusiaan, sehingga berdiri paling depan dalam memberikan pertolongan kepada sesama,” ucapnya.
Lanjutnya, ia juga mengatakan bahwa sebanyak 35 siswa – siswi dilantik menjadi anggota baru (PMR) SMKN 5 Kabupaten Tangerang.
“Tentu hal ini didasari dengan prinsip-prinsip dasar gerakan palang merah, yakni kemanusiaan, kesamaan, kenetralan, kemandirian, kesukarelaan, kesatuan dan kesemestaan. Melalui kegiatan ini anak-anak dapat meningkatkan kualitas diri,” katanya.
Ia menambahkan, selamat kepada siswa-siswi SMKN 5 Kabupaten Tangerang yang dilantik menjadi anggota PMR.
“Alhamdulillah, rangkaian acara dari awal hingga akhir lancar dan sukses, saya berpesan juga kepada siswa – siswi SMKN 5 Kabupaten Tangerang, ikuti dengan baik dan sungguh-sungguh setiap kegiatannya. Karena setiap kegiatan yang diikuti di sekolah menjadi sarana untuk menebar manfaat dan menjadi bekal untuk masa depan,” imbuhnya.
Sebagai informasi, setelah upacara pembukaan, dilanjutkan dengan sesi materi kepada anggota baru PMR yang dilantik.
(Rdk)