Matapantura.id, Tangerang – Iptu Bambang Hermanto Kasi Humas Polsek Balaraja bersama anggota lainnya melaksanakan pengamanan May Day (Hari buruh Internasional) serikat buruh PT LSI Desa Talagasari, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang yang berangkat ke Monas, Jakarta pada hari Senin (1/5/2023) pagi.

Dalam kegiatan tersebut Iptu Bambang Hermanto menyampaikan imbauan Kamtibmas kepada para buruh yang akan berangkat ke Monas dan Istana Negara, Jakarta.

“Harus tetap menjaga keamanan dan ketertiban, jangan terpancing sebuah tindakan anarkis serta jaga keselamatan,” ucapnya.

Lanjutnya, ia juga mengatakan bahwa dalam pengamanan terhadap masa buruh tersebut guna antisipasi terjadinya hal yang tak diinginkan dan juga sebagai pelayanan terhadap masyarakat.

“Dalam pelaksanaan pengamanan ini dilakukan guna mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban, serta memberikan pelayanan kepada warga maupun buruh yang hendak berangkat ke Monas, Jakarta,” katanya.

Kapolsek Balaraja Kompol Yudha Hermawan menyampaikan bahwasanya dalam pengamanan ini, merupakan sebuah bentuk pelayanan kepada warga maupun para buruh yang akan melaksanakan May Day ke Jakarta.

“Selain itu, kami juga terus mendampingi dan melayani semua masyarakat dan masa buruh. Karena semuanya sudah menjadi tugas kami untuk memberikan ketertiban dan keamanan lingkungan,” tandasnya.

“Dengan demikian, aksi tersebut agar tetap humanis dan sesuai SOP dalam memberikan pelayanan serta pengamanan. Sehingga tercipta situasi Kamtibmas yang kolusif aman,” imbuhnya.

(Bandi Badut)